Halaman

Cari Blog Ini

Sabtu, 14 September 2013

Toyota Jepang Kembali Mengimpor Mobil


Toyota Jepang Kembali Mengimpor Mobil
Terus menguatnya nilai tukar Yen terhadap dollar Amerika Serikat membuat Toyota Motor Corporation (TMC) mengimpor mobil dari pabriknya di luar Jepang, untuk memenuhi permintaan konsumen di dalam negeri. Kebijakan itu dilakukan untuk menekan kerugian yang terus dialami Toyota jika tetap mengandalkan produksi domestik.
Untuk tahap awal, hanya segmen sub-kompak, yaitu sedan kecil atau hatchback yang akan diimpor, yang kemudian disusul dengan mobil-mobil dengan konsumsi bahan bakar yang irit. Vitz dikabarkan menjadi salah satu model yang dipastikan bakal dipasok dari Thailand. Selama ini Toyota Thailand memasok Yaris (nama lain dari Vitz) ke negara-negara Asean, termasuk Indonesia, dan juga sejumlah model ke seluruh dunia.
Saat ini, Toyota Jepang mengimpor satu mobil penumpang, yaitu sedan lima pintu Avensis dari Inggris. Jepang juga mengimpor Lite Ice dan Town Ice, yang dikategorikan kendaraan komersial, yang dirakit oleh PT Astra Daihatsu Motor, Indonesia.
Yukitoshi Funo, Executive Vice President and Board Member TMC, mengatakan bahwa pengalihan ekspor dari Jepang ke Thailand diharapkan bisa mengembalikan keseimbangan perusahaan dan menekan pembengkakan biaya produksi. TMC juga meningkatkan kandungan komponen impor, salah satunya dari Korea Selatan.
Kendati demikian, Toyota akan tetap berkomitmen untuk mempertahankan produksi di atas 3 juta unit per tahun di Jepang, dengan mengandalkan kemampuan manufaktur dan keterampilan tenaga Jepang yang berkualitas tinggi. (kpl/bun)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar