Perlunya Permainan Kecil bagi Anak
Permainan kecil merupakan suatu bentuk kegiatan bermain yang sangat diperlukan oleh anak-anak. Permainan kecil adalah suatu bentuk permainan yang tidak memiliki ketentuan yang baku, baik mengenai peraturan permainannya, peralatan yang dipergunakan, ukuran lapangan, maupun waktu untuk melakukannya.
Beberapa bentuk permainan yang banyak dilakukan anak-anak, dengan mengunakan beberapa peraturan yang sederhana, mudah dimengerti, mudah dilaksanakan, dan memiliki manfaat dalam mempengaruhi perkembangan dan pertumbuhan anak. Dalam konteks waktu senggang, permainan juga dapat dipandang sebagai kegiatan rekreasi, yaitu suatu kegiatan dalam upaya memanfaatkan waktu senggang yang dimiliki seseorang sebagai perimbangan dari kesibukannya melakukan aktivitas sehari-hari. Permainan dianggap sebagai upaya untuk memperoleh kesibukan serta membangkitkan fantasi anak-anak, di samping untuk memperoleh kegembiraan dan kepuasan bagi orang yang melakukannya. Beberapa alasan dan argumen mengenai perlunya permainan bagi anak dikemukakan para ahli, intinya adalah bahwa bermain merupakan kebutuhan anak sehari-hari, seperti halnya kebutuhan makan, tidur, dan bergerak untuk memenuhi kehidupannya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar